Gianyar – Blahbatuh, Minggu
(9/11/2025) Dalam rangka mendukung peningkatan kemampuan dan profesionalisme
aparat keamanan adat, Babinsa Koramil 1616-04/Blahbatuh Sertu I Nyoman Lancar
bersama Bhabinkamtibmas Desa Keramas Aiptu I Made Artike menghadiri kegiatan
Peningkatan Kapasitas Pecalang Desa Adat Keramas yang dilaksanakan di Wantilan
Pura Desa Adat Keramas, Jl. Maruti Banjar Delod Peken, Desa Keramas, Kecamatan
Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.
Kegiatan ini bertujuan untuk
memperkuat peran Pecalang sebagai unsur penting dalam menjaga keamanan dan
ketertiban pelaksanaan upacara adat serta kehidupan sosial masyarakat di
wilayah Desa Adat Keramas. Adapun materi yang disampaikan meliputi:
-Pelaksanaan tugas secara
preventif dengan tetap mengacu pada awig-awig dan aturan adat yang berlaku.
-Tugas Pecalang dalam
pengamanan upacara adat dan pengaturan lalu lintas demi kelancaran jalannya
kegiatan adat.
-Pentingnya sinergi antara
Pecalang, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas dalam setiap kegiatan pengamanan, dengan
tetap mengutamakan faktor keselamatan diri dan masyarakat.
-Pelaksanaan patroli wilayah
secara rutin guna mencegah potensi gangguan kamtibmas.
-Langkah cepat Pecalang dalam
menangani kejadian di wilayah adat, seperti tindak pencurian atau gangguan
lainnya, dengan selalu berkoordinasi bersama aparat keamanan.
Turut hadir dalam kegiatan
tersebut antara lain MDA Provinsi Bali Drs. I Made Wena, Kasat Bimas Polres
Gianyar Iptu Asri Wanti Laara beserta dua orang anggota, Bendesa Adat Keramas I
Nyoman Puje Wesnawe, Perajuru Adat, Sabha Desa, serta seluruh Pecalang Desa
Adat Keramas.
Babinsa Sertu I Nyoman Lancar
dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting
sebagai bentuk pembinaan dan peningkatan kemampuan bagi para Pecalang, agar
dapat melaksanakan tugas pengamanan dengan lebih terarah, profesional, dan
tetap menjunjung tinggi nilai-nilai adat serta budaya Bali". Ungkapnya.
(Pendim 1616/Gianyar)

Posting Komentar